Ukir Sejarah, SMP Negeri 7 Toboali Juarai Turnamen Voly Tingkat SMP Se-Basel

- 17.47
advertise here
Oleh: Desi Yuniar, S.Pd (Kepala Sekolah SMPN 7 Toboali)
Selasa 28 Maret 2023, 17:47 WIB 


Tim dan Official Volly Putra SMPN 7 Toboali


Tim volly putra SMP Negeri 7 Toboali mengukir sejarah dengan menjadi juara pada ajang turnamen bola volly tingkat SMP Se-Bangka Selatan yang diselenggarakan oleh Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) SMA Muhammadiyah Toboali pada tanggal 13 - 19 Maret 2023.

Langkah Tim volly putra SMP Negeri 7 Toboali untuk menjadi juara tidaklah mudah, dimana pada babak penyisihan Tim volly putra SMP Negeri 7 Toboali harus berhadapan dengan lawan yang tangguh.

Namun dengan semangat pantang menyerah, Tim yang dimotori oleh Ahmad Ferdiansyah, dkk berhasil menyudahi perlawanan kompetitornya dengan skore 2 - 0 untuk menghantarkan Tim volly putra SMP Negeri 7 Toboali menuju babak selanjutnya.

Setelah malenggang ke babak selanjutnya, Tim volly putra SMP Negeri 7 Toboali lagi-lagi harus menghadapi lawan yang tidak mudah, sehingga pelatih harus lebih banyak memberikan intruksi dan motivasi kepada pemain untuk dapat bekerjasama secara tim dan termotivasi untuk mencapai babak final.

Gelontoran motivasi tersebut kemudian membuat mental pemain menguat dan pada akhirnya pertandingan tersebut kembali dimenangkan oleh Tim volly putra SMP Negeri 7 Toboali untuk menuju babak final (partai puncak).

Pada babak final, Tim volly putra SMP Negeri 7 Toboali berhadapan dengan Tim volly putra SMP Negeri 4 Airgegas, pada pertandingan tersebut, masing-masing tim memperlihatkan teknik passing untuk dapat memasukkan bola di daerah lawan, bahkan tim yang dimotori oleh Ahmad Ferdiansyah, dkk sempat kuwalahan.

Pada momen krusial tersebut, pelatih Tim volly putra SMP Negeri 7 Toboali Bapak Wadi terus memberikan arahan dan intruksi kepada tim sehingga mampu merubah permainan tim untuk kemudian membalikan keadaan dan menumbangkan perlawanan SMP Negeri 4 Airgegas.

Kemenangan itu, menjadikan Tim volly putra SMP Negeri 7 Toboali mengukir sejarah baru dengan menjadi juara pada ajang turnamen yang di gelar di lapangan volly SMA Muhammadiyah Toboali tersebut.

Adapun susunan pemain yang diturunkan pada ajang tersebut adalah Ahmad Ferdiansyah, Moga, dan fajar berasal dari kelas VIII B, Nur Imammudin, Ersan, Zaki dan Mirandi berasal dari kelas kelas IX sedangkan Ahmad Fikri Rosyidin berasal dari kelas VIII A, Rangga Pradipta, Rian, Afif Hilmansyah, Egi berasal dari kelas IX dan pelatih utama Bapak Wadi.

Secara materi tim volly putra SMP Negeri 7 Toboali tersebut merupakan tim yang terbentuk di luar sekolah. Tim ini berasal dari Club Volly Dusun Limus di bawah binaan Club Bola Volly Dusun Limus yang diikuti oleh masyarakat yang berasal dari daerah sekitar Limus termasuk siswa – siswi SMP Negeri 7 Toboali.

Interaksi yang inten antara Club Volly Dusun Limus dan sekolah memudahkan kami untuk menjaring pemain berbakat khususnya dari bidang permainan bola volly yang berasal dari siswa – siswi SMP Negeri 7 Toboali.

Raihan juara tersebut juga patut kita sukuri, terlebih ini menjadi pembuktian tim volly putra SMP N 7 Toboali dalam turnamen tersebut, karena pada tahun sebelumnya (2022) SMP Negeri 7 Toboali menempati peringkat ke-3 (tiga).

Terimakasih kami ucapkan bagi pelatih dan tim, Semoga tim bola volly SMP Negeri 7 Toboali terus bisa berprestasi dan meraih juara pada ajang turnamen-turnamen tingkat SMP lainnya.

Terimakasih sudah memberikan masukan dan saran
EmoticonEmoticon

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
$-)
(y)
x-)
(k)
 

Start typing and press Enter to search

Catatan: